
Apple memang terkenal dengan desain produknya yang minimalis. Hampir 80% produk Apple difungsikan menggunakan layar sentuh, sedangkan sisanya kita kenal hanya dua tombol, yang pertama tombol Home, dan tombol power.
Khusunya tombol power, tombol ini akan sangat sering kita gunakan, seperti mengunci iPhone, iPod, maupun iPad, dan juga mematikan. Lalu bagaimana bila seandainya tombol itu rusak? Hal itu tentu saja memungkinkan dikarenakan penggunaannya yang terlalu sering.
Berikut adalah tips bagaimana mematikan maupun mengunci iPhone, iPad, dan iPod tanpa mnggunakan tombol power sehingga tombol-tombol tersebut tetap awet.

Step 1 : Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mengaktifkan Assistive Touch, Masuk ke "Settings > General > Accessibility > AssistiveTouch"
Step 2 : Setelah Aktif, anda akan melihat sebuah bulatan putih di jika anda menyentuhnya, kamu akan melihat beberapa pilihan menu seperti Siri, Favorite, Home, dan Device.
Step 3 : Tap "Device" akan tampil sebuah menu baru seperti gambar dibawah ini.

Step 4 : Untuk "Lock Screen" Berfungsi untuk mengunci iPhone, iPad dan iPod kamu jika anda sentuh, Untuk matikan perangkatmu, tekan "Lock Screen" selama beberapa detik untuk menampilkan pilihan "Slide To Power Off" dan otomatis Assistive Touch akan hilang, silahkan geser ke kanan untuk matikan iDevice-mu.
Semoga cara di atas bisa berguna untukmu sehingga handset Apple kesayanganmu tetap awet selama mungkin.
Bagikan
Tips Mematikan iPhone, iPad dan iPod Tanpa Tombol Power
4/
5
Oleh
Unknown
Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>