Masih teringat jelas diingatan di tahun 2011 kala itu smartphone BlackBerry sangat berjaya di dunia. Tapi kejayaan itu tidak berlangsung lama, tidak mampunya BlackBerry melawan gempuran Android dan iOS. Kemunduran BlackBerry ini semakin terlihat dalam bentuk PHK karyawan BlackBerry, yang terbaru BlackBerry baru saja memberhentikan 250 karyawan inti pengembangan BlackBerry 10.
Meskipun saat ini BlackBerry sudah mengeluarkan smartphone terbarunya Z10, Q10, dan Q5. Hal ini tetap tidak mampu meningkatkan posisi BlackBerry di persaingan smartphone.
Ada beberapa alasan mengapa hal ini terjadi pada BlackBerry menurut versi tanyagadget.
- Terlalu lamanya waktu rilis BlackBerry 10 sekitar 2 tahun
- Kurangnya dukungan developer kepada BlackBerry 10
Pada waktu perilisan BlackBerry 10, pihak BlackBerry selalu melakukan pemunduran dari perilisan BlackBerry 10, waktu itu sekitar 2 tahun. Padahal dalam waktu tersebut pihak Samsung Galaxy mulai menggerogoti pasar BlackBerry. Dengan tindakan menunda ini, BlackBerry mengalami kerugian yang sangat besar.
Waktu perilisan yang lama juga tetap tidak menghasilkan handset yang sangat bagus, terbukti banyak pembeli BlackBerry Z10 menjual kembali BlackBerry Z10 mereka. Hal ini tidak terlepas dari ekspektasi yang tidak terpuaskan, seperti kurangnya aplikasi dan games yang setara dengan Android dan iOS.
Banyak pihak masih mempertanyakan mengapa BlackBerry 10 masih belum masih hitungan para developer kelas dunia, padahal BlackBerry 10 memiliki spesifikasi yang sanggup menjalankan games dan aplikasi berkualitas. Sebut saja aplikasi populer seperti Instagram, LINE, Path yang sampai saat ini belum jelas kapan akan muncul di BlackBerry 10. Padahal waktu awal kemunculan BlackBerry 10 banyak user mengharapkan BlackBerry 10 memiliki games dan aplikasi sebanyak Play Store ataupun App Store, tetapi nyatanya hal itu tidak terjadi. Bahkan kebanyakan Games di BlackBerry 10 hanyalah games ecek-ecek.
BlackBerry Bukan Pangsa Pasar Menguntungkan ?
Mungkin inilah mengapa para developer bahkan belum melirik BlackBerry sebagai salah satu tempat dalam merilis games dan aplikasi berkualitas. Hal ini kemungkinan disebabkan semakin berkurangnya pengguna BlackBerry di seluruh dunia. Dan pada BlackBerry, pembayaran bisa dilakukan dengan pulsa, hal ini menurut kabar pihak developer tidak mendapatkan penghasilan sebesar ketika BlackBerry World hanya bisa dibeli dengan kartu kredit.
Meskipun Android memiliki kemungkinan pembajakan paling besar, tapi tetap saja BlackBerry tidak dilirik akibat dari menurunnya pengguna BlackBerry dengan cepat di dunia.
Upaya Penyelamatan BlackBerry
BlackBerry memulai upaya penyelamatannya dnegan fenomenal, yaitu melepas BBM ke platform lain. Meskipun BlackBerry berucap bahwa sudah saatnya BBM bisa berdiri sendiri. Hal ini dipandang berbeda dari mata tanyagadget.
Dengan membuat BBM menjadi cross-platform maka ada 2 kemungkinan yang bakal terjadi. Yang pertama, BlackBerry tetap berada dalam jalur ini, dan berusaha memaksa para developer mulai mendukung BlackBerry . Yang kedua, BlackBerry berhenti memproduksi smartphone akibat dari penurunan penjualan handset BlackBerry dan meningkatkan layanan BBM.
Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>